Glosarium / Daftar Istilah dalam Bidang Penangkapan Ikan Part. 1

Perikananku ID - Hallo sobat Perikanan Indonesia, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang "Glosarium / Daftar Istilah dalam Bidang Penangkapan Ikan". Kalau kamu baru mau belajar tentang penangkapan ikan, ada baiknya sobat membaca artikel perikanan yang satu ini agar tidak kebingunan ketika menemukan istilah - istilah khusus di bidang penangkapan ikan.
Glosarium / Daftar Istilah dalam Bidang Penangkapan Ikan
Glosarium / Daftar Istilah dalam Bidang Penangkapan Ikan
Mari disimak saja ini dia Glosarium / Daftar Istilah dalam Bidang Penangkapan Ikan Part. 1:

1. Shortening/shrinkage 
Pengertian Shortening/shrinkage adalah: Pengerutan, beda panjang tubuh jarring dalam keadaan tegang sempurna dengan panjang jaring setelah diletakkan pada float line.
2. Mesh size 
Pengertian Mesh size adalah: Ukuran mata jaring.
3. Float 
Pengertian Float / Floating adalah: Pelampung.
4. Sinker
Pengertian Sinker adalah: Pemberat.
5. Mesh depth 
Pengertian Mesh depth adalah: Lebar jaring .
6. Basket
Pengertian Basket adalah: Rangkaian tali utama dan tali cabang di antara dua pelampung.
7. Main line 
Pengertian Main line adalah: Tali utama pada rangkaian alat tangkap longline. 
8. Branch line 
Pengertian Branch line adalah: Tali cabang dari alat tangkap longline.
9. Snapper 
Pengertian Snapper adalah: Penjepit yang berbentuk seperti peniti dan terbuat dari bahan stainless steel atau besi galvanis dengan ukuran panjang 12 cm, lebar 2,6 cm, dan diameter besi 0,4 cm. 
10. Sekiyama 
Pengertian Sekiyama adalah: Tali kecil dengan diameter 5 mm dan panjang 6 – 12 m yang berupa kawat yang dibungkus dengan benang.
11. Swivel 
Pengertian Swivel adalah: Penyambung antara tali pangkal dengan sekiyama dan antara sekiyama dengan wire leader agar menjadi kuat dan untuk mencegah tali cabang melintir.
12. Kuralon
Pengertian Kuralon adalah: Jenis tali berbahan PVA (Polyvinyl Alcohol) yang digunakan untuk tali utama, tali cabang, dan tali pelampung.
13. Wire leader 
Pengertian Wire leader adalah: Tali yang terbuat dari bahan yang kuat seperti kawat baja untuk mencegah putusnya tali cabang akibat gesekan ekor atau gigi ikan yang tajam.
14. Setting 
Pengertian Setting adalah: Tahapan penurunan alat tangkap dari kapal ke laut pada saat operasi penangkapan berlangsung.
15. Hauling 
Pengertian Hauling adalah: Tahapan penaikan alat tangkap dari laut ke kapal pada saat operasi penangkapan berlangsung.
16. Line thrower 
Pengertian Line thrower adalah: Mesin untuk melemparkan tali utama pada saat setting.
17. Main line pay-out machine 
Pengertian Main line pay-out machine adalah: Mesin pengulur tali utama.
18. Branch line attachment machine
Pengertian Branch line attachment machine adalah: Mesin pemasang tali cabang pada tali utama. 
19. Line hauler 
Pengertian Line hauler adalah: Mesin untuk menarik tali utama pada saat hauling.
20. Bran reel 
Pengertian Bran reel adalah: Mesin penggulung tali cabang.
21. Line arranger 
Pengertian Line arranger adalah: Mesin untuk mengatur tali utama di dalam lines box.
22. Lines box 
Pengertian Lines box adalah: Kotak atau ruangan untuk menyimpan gulungan alat tangkap.
23. Side roller 
Pengertian Side roller adalah: Alat untuk membantu line hauler saat hauling agar tali utama tidak langsung bergesekan dengan lambung kapal.

Nah itu dia "Glosarium / Daftar Istilah dalam Bidang Penangkapan Ikan Part. 1" semoga bermanfaat sebagai bekal mempelajari penangkapan ikan. Silahkan baca juga Glosarium / Daftar Istilah dalam Bidang Penangkapan Ikan Part. 2.


0 Response to "Glosarium / Daftar Istilah dalam Bidang Penangkapan Ikan Part. 1"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel